IB Clinic Perawatan Terkini untuk Cantik ala Korea

 

Ilustrasi Perawatan Cantik ala Korea/ Canva

Bandung, 18/6- Memiliki kulit wajah yang sehat dan cantik tentu menjadi idaman bagi semua wanita. Apalagi jika berbicara mengenai cantik ala Korea. Tidak jarang orang terkagum dengan kecantikan wanita Korea. 

Sebagai pecinta drama Korea, pasti terkagum-kagum dengan kecantikan para artis Korea. Mereka memiliki wajah mereka cantik, kulit yang terlihat mulus, sehat dan glowing.

Yang sering membuat para wanita iri adalah tampilannya yang flawless dengan makeup yang natural.

Tidak heran jika para aktris Korea sering menjadi beauty goals para perempuan dari berbagai belahan dunia manapun termasuk Indonesia.


Mau tahu apa saja rahasia mereka? 

Kali ini kita akan berbagi informasi tentang perawatan wajah ala Korea yang bisa membuatmu segera ingin mencobanya.

Dilansir dari Kanal Youtube Rumah Teh Iin, milik Indari Mastuti seorang penulis sekaligus founder Indscript Creative yang tayang pada 8 November 2021.

Pada tayangan video tersebut mengunggah tentang Wawancara ekslusif yang dilakukan oleh Indari Mastuti dengan managing partner IB Clinic, Alwin Lily.


IB Clinic

IB Clinic merupakan salah satu pusat perawatan kecantikan ala Korea.

Saat ini IB Clinic terdapat di Tasikmalaya dan 3 cabang di Bandung.

IB Clinic ini menawarkan berbagai layanan perawatan kulit muka dan tubuh yang kekinian. 

IB Clinic memberikan pelayanan menggunakan teknologi dari Korea dan untuk perawatan cantik ala Korea.

Sehingga para konsumen dapat tampil cantik dan sehat sekaligus, dengan berbagai perawatan terkini dari IB Clinic.


Cantik ala Korea

Pada kesempatan itu, Alwin Lily menjelaskan mengenai cantik wanita Korea.

Menurutnya, cantik wanita Korea itu natural, tidak berlebihan, dan tidak menor.

Cantik ala Korea itu lebih menjaga ke kesehatan kulit dengan make up yang natural dan glowing.

Yang paling banyak dikejar oleh wanita saat ini adalah mendapatkan kulit yang glowing.


Jangan Tergiur dengan yang Instan

Yang disayangkan oleh Alwin Lily  adalah jika telah mendengar kata glowing, pasti beramai-ramai untuk mencoba produk tersebut.

Namun, Alwin Lily mengimbau kepada para wanita semuanya, untuk berhati-hati terhadap produk-produk yang menjanjikan glowing secara instan.

Telah banyak beredar di pasaran, produk-produk yang menjanjikan cantik glowing secara instan yang ternyata mengandung bahan-bahan kimia berbahaya.

Alwin Lily menjelaskan untuk memiliki kulit sehat dan glowing itu perlu waktu dah harus melalui treatment yang tepat.

Dampak yang ditimbulkan dari produk-produk yang memberikan iming-iming kulit glowing secara cepat atau instan adalah dapat menimbulkan kulit tipis, kulit memerah dan menyebabkan ketergantungan.


Treatment di IB Clinic

Di IB Clinic sendiri tidak disediakan produk-produk kosmetik yang mengikat dan harus dipakai.

IB Clinic lebih kepada treatment dan perawatan kulit sehat.

Untuk pemakaian produk kecantikan, IB Clinic membebaskan para konsumennya untuk memakai produk apa saja yang dirasa cocok.

IB Clinic juga melayani treatment untuk kulit yang rusak akibat pemakaian produk kosmetik sebelumnya dan juga treatment bagi kulit yang masih normal belum pernah memakai produk kosmetik apapun.

Pada kesempatan itu, Alwin Lily  juga menyarankan salah satu cara sederhana yang dapat dilakukan untuk menjaga kesehatan dan kecantikan kulit adalah dengan membersihkan wajah secara rutin.

Selain itu, juga lebih banyak memakai sunblock dan juga pelembab untuk menjaga kelembapan kulitnya. 

Dalam closing statement nya, sekali lagi Alwin Lily mengimbau kepada kita semua untuk jangan tergiur dengan yang instan. ***



Posting Komentar

0 Komentar